You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Korban Kebakaran Ancol Ditampung di Pengungsian
.
photo TP Moan Simanjuntak - Beritajakarta.id

Korban Kebakaran Ancol Ditampung di Pengungsian

Ratusan warga RT 07/01, Kelurahan Ancol, Kecamatan Pademangan yang menjadi korban kebakaran saat ini ditampung di lokasi pengungsian di lahan kosong yang tak jauh dari lokasi bekas kebakaran.

Semuanya ludes terbakar. Saat ini yang tersisa hanya pakaian yang menempel di badan

Para korban kebakaran yang kebanyakan terdiri dari anak-anak, dan orang tua ditampung di tiga tenda milik Sudin Sosial Jakarta Utara, PMI dan TNI.

Toko Pecah Belah di Balimester Terbakar

Jesica (23), warga korban kebakaran RT 07/01 Kelurahan Ancol menuturkan, kebakaran yang terjadi pada Kamis (24/3) sekitar pukul 18.30 itu ikut meludeskan tempat tinggalnya.

“Semuanya ludes terbakar. Saat ini yang tersisa hanya pakaian yang menempel di badan,” ujarnya, Jumat (25/3).

Jesica, dan korban kebakaran lainnya berharap pemerintah segera mengirimkan bantuan berupa peralatan sekolah, susu dan perlengkapan bayi.

“Kalau makanan, selimut dan pakaian layak pakai sudah ada. Kami membutuhkan susu dan perlengkapan bayi,” tandas Jesica yang memiliki anak berumur 6 dan 3,5 tahun.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pendaftaran Mudik Gratis 2025 Dibuka Besok, Simak Informasi Lengkapnya

    access_time06-03-2025 remove_red_eye13982 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Gubernur Buka Puasa Bersama Warga Kebon Singkong

    access_time10-03-2025 remove_red_eye1483 personNurito
  3. Wali Kota Jakut Resmikan JAK Penghubung Semper dan Sukapura

    access_time10-03-2025 remove_red_eye1008 personAnita Karyati
  4. PKL dan Parkir Liar di Cempaka Putih Ditertibkan

    access_time10-03-2025 remove_red_eye881 personFolmer
  5. Cegah Banjir, Pramono Dukung Pembatasan Pembangunan Vila di Puncak

    access_time11-03-2025 remove_red_eye845 personDessy Suciati

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik